Jurnalistiwa.com - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sintang, H. Ikhwan Pohan, S.Ag., M.Pd melantik Kader Adiwiyata Madrasah Aliyah Negeri 1 Sintang Periode 2023/2024, pada Rabu 20 September 2023 yang berlangsung di Aula MAN 1 Sintang, dengan mengusung tema Kader Adiwiyata MAN 1 Sintang Mewujudkan Madrasah Berbudaya Lingkungan.
Ikhwan Pohan menyampaikan, kegiatan Adiwiyata di MAN 1 Sintang adalah program madrasah yang memunculkan sikap ataupun perilaku positif kepada siswa-siswi, sehingga dapat memperlakukan lingkungan madrasah menjadi lebih baik, dengan adanya penghijaun, pemanfaatan dan pemeliharaan lingkungan.
“Para kader yang sudah dikukuhkan bisa berkolaborasi bersama seluruh siswa dan siswi MAN 1 Sintang untuk mengembangkan perilaku ramah terhadap lingkungan seperti yang tertuang di visi misi MAN 1 Sintang,” tutur Ikhwan Pohan.
Ikhwan Pohan menyarankan untuk berkolaborasi secara penuh antara kepala madrasah, guru dan tenaga kependidikan, sehingga memiliki semangat yang sama untuk menjaga lingkungan, agar MAN 1 Sintang menjadi madrasah yang hijau, berlingkungan yang bersahabat serta asri, sehingga bisa menimbulkan semangat belajar, serta menjadi acuan untuk masyarakat yang berkunjung ke MAN 1 Sintang.
“MAN 1 Sintang tidak hanya kuantitas yang besar, namun punya kualitas dan lingkungan yang pantas untuk dicintai oleh masyarakat, dengan cara menciptakan lingkungan yang asri, bersih dan bagus. Untuk melancarkan dan menyukseskan Adiwiyata di MAN 1 Sintang ini, maka kita adobsi rumusnya Ustaz AA Gym, mulai dari yang kecil-kecil, mulai dari diri sendiri yakni diri kader adiwiyata, dan mulai dari sekarang, jangan ditunda-tunda, jadi satukan, langsung laksakan,” pesan Ikhwan Pohan.
Pengukuhan ini diikuti oleh dari 206 pelajar MAN 1 Sintang yang terpilih sebagai pengurus inti, koordinator dan anggota Kader Adiwiyata, yang terbagi dalam 15 kelompok kerja, yakni Kebersihan Sanitasi Drainase, Pemilahan dan Bank Sampah, Penghijauan dan Pemeliharaan Taman, Konservasi Air dan Energi, Daur Ulang, Pertanian dan Perikanan, Komposting, Toga, Hidroponik, Kepramukaan, PMR, Inovasi Perilaku Ramah Lingkungan Hidup, Pemberdayaan Kader Adiwiyata, Jejaring dan Komunikasi, Kampanye dan Publikasi.
Pengukuhan ini turut dihadiri oleh Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kemenag Kabupaten Sintang Jony MY, S.Sos, Pengawas Pembina MAN 1 Sintang Misran, S.Ag, Kepala MAN 1 Sintang Ahmad Yani, S.Pd, Dewan Guru dan Tenaga Kependidikan MAN 1 Sintang. Setelah para Kader Adiwiyata MAN 1 Sintang dikukuhkan, kegiatan dilanjutkan dengan pembekalan dan pembinaan.
Kader Adiwiyata MAN 1 Sintang mendapatkan pendampingan dan pembinaan dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Sintang, dengan mengadakan sosialisasi komposting dan budidaya madu Kelulut. Materi dan praktek pembuatan kompos berbasis bahan vegetasi disampaikan oleh Subarman, S.P Penyuluh Pertanian, kemudian budidaya madu Kelulut disampaikan oleh Armiyarsih, S.P., M.P Penyuluh Pertanian Ahli Muda Dinas Pertanian dan Perkebunan Kabupaten Sintang.
(Sukardi)
Posting Komentar