KtHx54QkBr383xDR2xK8jWF4FPsDN0wkvFCwXh9V
Bookmark

UANG - Puisi Rizka Ika

Ilustrasi/Net
Oleh : Rizka Ika

Sebuah alat tukar
Yang sering dikejar
Oleh banyak masyarakat
Dengan penuh semangat
Bagi yang tidak memilikinya
Punahlah semuanya
Semua mengatakan
Ia sebuah keutamaan
Memperbudak kepadanya
Tanpa menyadarinya
Argumen yang berbeda
Mengatakan Bisa hiduup tanpanya
Tapi pada nyatanya
Tak bisa bila tanpanya
Bagian manakah aku, kalian, kita


Biografi Penulis
Saya dilahirkan oleh sepasang suami istri, yang bernama Halim sebagai ayah saya, dan Tunjiah sebagai ibu saya. Lebih tepatnya di Cilacap pada tanggal 19 bulan Juni tahun krisis moneter yakni 1998. Saya sebagai anak terakhir dari keluarga sederhana bapak Halim dan ibu Tunjiah, jadi dua kakak perempuan saya. Sekolah pertamaku di Madrasah Ibtidaiyah (MI) Maarif cilempuyang, kemudian dilanjutkan di MTs El-Bayan Majenang, lalu sekolah menengah ke atasku ialah Madrasah Aliyah El-Bayan Majenang juga. Dan sekolah selanjutnya ialah Sekolah Tinggi Agama Islam Sunan Pandanaran (STAISPA).

0

Posting Komentar